Apa Itu Website? Berikut Penjelasannya (Lengkap)

Pengertian dari Apa Itu Website

Pengguna internet dari masa ke masa semakin banyak jumlahnya dan setiap hari satu orang bisa melakukan akses internet ke beberapa website. Biasanya pengguna internet tersebut dapat membuka lebih dari 5 website, seperti akses Google, Yahoo, Tokopedia, Bukalapak, dan lain-lain. Setiap kali kamu membuka layanan tersebut berarti kamu telah membuka website.

Website sudah pasti berbeda dari blog dan image yang diberikan juga berbeda dalam dunia bisnis. Saat ini masih banyak orang yang belum mengerti apa itu website, terutama bagi daerah yang belum terlalu mengenal komputer. Mengerti akan website bisa membuat penjualan produk menjadi meningkat.

Read More

Pengertian dari Website

Website merupakan satu atau lebih laman yang ada pada suatu domain di internet dan dibuat dengan suatu tujuan. Website tersebut dapat diakses secara luas dengan menggunakan browser dan pertama kali diakses akan datang pada bagian home page. Website tersebut dapat diakses dengan menggunakan sebuah alamat, misalkan saja https://www.domainesia.com/domain/.

Domainesia

Pada bagian website yang menjadi contoh terdapat lebih dari satu halaman. Beberapa yang menjadi halaman dari website contoh tersebut adalah Cek Domain, Hosting, Web Apps, dan Virtual Server.

Sejarah Singkat Website

Website pertama kali dibuat oleh Tim Berners-Lee pada 1980-an dan dirilis pada 1991. Pembuatan website pada jaman itu dilakukan dengan tujuan untuk bertukar informasi bagi para peneliti yang bekerja di tempat kerjanya. Dua tahun setelah itu, website mulai diperkenalkan secara gratis oleh CERN.

Akhirnya penggunaan website menjadi semakin semarak dan hampir dimiliki oleh seluruh organisasi dan perusahaan pada jaman itu.

Tak ingin kalah dalam dunia bisnis, ada juga pihak individu yang menggunakan website dalam menawarkan kemampuannya. Website tersebut sebagian besar dipakai dalam menampilkan informasi dengan suatu topik.

Namun saat ini, ada banyak sekali website yang menawarkan informasi dengan menggunakan lebih dari satu jenis topik. Pastinya tampilan dari website jaman itu belum terlalu bervariasi seperti yang ada saat ini.

Beberapa Unsur Website

Kamu yang berniat ingin membangun bisnis melalui internet perlu mengetahui unsur-unsur penting yang harus ada dalam internet. Pemenuhan unsur-unsur tersebut akan membuat website menjadi lebih mudah diakses oleh pengguna internet. Apa saja unsur-unsur tersebut, kamu dapat lihat di bawah ini.

1. Domain

Website suatu perusahaan bisa dianggap sebuah produk dan biasanya menggunakan brand perusahaan tersebut sebagai domain. Baik nama perusahaan dan domain yang dipakai harus dapat menarik perhatian konsumen.

Memilih nama domain dan brand yang menarik dapat membantu konsumen mengingat dan berkunjung kembali.

2. Hosting

Unsur kedua yang sama pentingnya dengan domain adalah hosting. Unsur yang satu ini berfungsi dalam melakukan penyimpanan database berupa script, video, gambar, teks, dan lain sebagainya. Saat ini ada banyak sekali perusahaan yang menyediakan jasa hosting, misalkan saja DomaiNesia.

3. Konten

Unsur terakhir yang harus ada yakni konten. Jika suatu website tidak memiliki konten, maka website tersebut tidak akan bisa memiliki tujuan yang jelas. Konten tersebut bisa berupa gambar, teks, maupun video.

Penyediaan website berdasarkan konten bisa sangat bervariasi, seperti media sosial, website berita, website jual beli, toko online, dan website yang berisi hobi.

Macam-Macam Jenis Website

Ada banyak jenis website dalam menampilkan informasinya, seperti website personal, website bisnis, dan blog. Masing-masing dari jenis website akan dijelaskan berikut.

1. Website Pribadi

Membuat website pribadi saat ini sangat mudah, karena memang sudah terdapat banyak sekali layanan gratis maupun berbayar. Kamu juga bisa menggunakan banyak tema yang mana disediakan secara cuma-cuma di internet.

Apabila kamu berniat menggunakan layanan gratis pembuatan website, maka harus bisa mentoleransi adanya watermark pada alamat domain website. Beberapa watermark yang dimaksud adalah www.namalayanan.com/ usernameanda maupun www.namalayanan.blogspot.com.

Alamat website yang tertera tersebut sangat tidak disarankan bagi kamu yang ingin membuat website dengan kesan profesional. Kamu yang memiliki konten lengkap berupa teks, gambar, dan video juga disarankan untuk menggunakan layanan yang profesional dalam pembuatan website.

Pemberi layanan website secara gratis biasanya tidak memberikan fitur-fitur yang lengkap. Besar kemungkinan untuk tidak bisa bersaing di mesin penelusuran yang mana saat ini satu buah topik bisa saja memiliki jutaan website serupa.

Jadi kemungkinan besar berkompetisi sudah tidak bisa unggul, kamu bakalan perlu effort lebih banyak saat ingin terindeks Google. Tidak mudah menjadi website yang memasuki urutan teratas di halaman Google.

2. Website Toko Online

Berkat perkembangan teknologi yang semakin pesat, manusia semakin sering melakukan transaksi melalui dunia virtual menggunakan toko online.

Apa sekarang kamu sudah mengetahui marketplace nomor satu yang ada di Indonesia? Pasti sudah ada yang terbesit dalam pikiran kamu bukan.

Kamu yang memiliki toko offline cepat atau lambat perlu membuat versi online-nya. Perlu untuk bersaing dengan dua jalan penjualan tersebut dengan semakin canggihnya teknologi.

Saat ini sangat mudah dalam membuat toko online, karena ada banyak jasa penyedia pembuatan website toko online.

3. Blog

Kamu yang baru mau belajar membuat website dengan layanan gratis, bisa menggunakan blog dahulu. Biasanya blog berisi artikel yang bertemakan pengetahuan, ide, berita, maupun pengalaman penulis. Ini juga terdapat di website DomaiNesia lho. Ada banyak sekali tips dan trik yang tertera di blog tersebut.

Artikel yang diterbitkan juga terus mengalami update, sehingga selalu memuat hal yang baru dan kekinian. Pada dasarnya setiap orang yang hobi menulis, dapat terus mengasah kemampuannya melalui blog.

Apa Saja Jenis Website

Bagi siapa saja yang tertarik dalam membuat website perlu mengetahui apa saja jenis dari website. Jenis tersebut akan berpengaruh terhadap apa isi suatu website. Langsung saja kita bahas mengenai apa saja dari jenis-jenis website yang eksis saat ini.

1. Pribadi

Sebuah website pribadi bisa berisikan tentang pemikiran pribadi seseorang terhadap sebuah topik. Biasanya penyampaian pemikiran akan didasarkan pada sejumlah fakta yang sudah ada.

Website pribadi juga bisa berisikan tentang curhatan pengalaman dari seseorang. Ini bisa menjadi suatu topik menyenangkan.

2. Media

Apa itu website media? Ini masuk dalam jenis website yang kedua dan website ini merilis informasi terupdate yang cepat dan akurat. Website media ini bisa berisi kolom-kolom opini mengenai topik yang sedang hits saat ini, misalkan saja mengenai Covid-19.

Sudah pasti terdapat hasil riset dan survei untuk membuat tulisan di dalamnya. Beberapa website bertipe media melakukan wawancara langsung terhadap beberapa pakar maupun tokoh terkenal. Website jenis ini mendapatkan keuntungan dari iklan yang dipasang di sana.

3. E-Commerce

Jenis website yang berikutnya adalah toko online. Website ini merupakan tempat jual-beli yang menyediakan banyak produk maupun layanan. Biasanya terdapat deskripsi dari masing-masing produk maupun layanan yang ditawarkan. Website ini bisa menjadi tempat virtual bertemunya pedagang dengan konsumen.

E-Commerce

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *